BMW S1000XR Meluncur Harga Rp 300 Jutaan Senin, 30 Oktober 2017 15:15


Otosia.com - BMW Motorrad pada beberapa waktu meluncurkan moge adventure terbaru S1000XR di Malaysia. Motor baru bermesin 1 liter tersebut di negeri Jiran itu ditawarkan dengan harga sekitar Rp 300 jutaan.
Dilansir Paultan 30/10, motor adventure BMW S1000XR akhirnya tiba di Malaysia dengan harga RM105,900 atau kalau di konversi ke rupiah sekitar setara dengan Rp 339 jutaan.
BMW S1000XR sendiri menggunakan mesin empat silinder berkapasitas 999 cc yang diklaim mampu menghasilkan tenaga sampai 165 HP pada putaran mesin 11000 RPM dan untuk torsi puncaknya sebesar 114NM di 9000 RPM. Tenaga dan torsi tersebut kemudian ditransfer ke sumbu roda belakang menggunakan rantai, namun sebelumnya dipadukan dengan gearbox lima tingkat percepatan guna mengatur pengendaraan yang maksimal.

Secara tampilan, BMW S1000XR juga memiliki postur yang besar dan jangkung. Desainnya juga terlihat semakin berotot dengan kaki-kaki depan model upside down yang dipadu dengan roda berpostur tapak lebar. Untuk bagian belakang moge baru ini menggunakan suspensi monoshock yang dipadu dengan body meruncing sehingga memberikan tampilan sporty tersendiri.

Selain itu, BMW S1000XR juga disemati dengan fitur andalan yang memperkuatnya sebagai moge touring. Fitur menarik tersebut seperti, throttle ride-by-wire, mode berkendara, pengereman ABS, lampu LED dan sebagainya.

Sumber : otosia.com

Keren! Nih Wujud Smartphone 5G Pertama di Dunia



JAKARTA - Negara maju tengah bersiap menyambut kehadiran teknologi generasi kelima atau 5G. Jaringan ini disebut-sebut bakal menawarkan kecepatan internet hingga 800Gbps.
Baru-baru ini Qualcomm melakukan uji coba modem X50 yang akan menjadi penopang jaringan 5G di masa depan. Dalam uji coba yang dilakukannya, modem ini dikatakan mampu berjalan di 28 GHz.
Bersamaan dengan hasil laporan tersebut, produsen chip ini juga memamerkan desain smartphone yang akan mampu menjalankan jaringan 5G.
Seperti dikutip dari The Verge, Kamis (20/10/2017), smartphone ini akan diperkenalkan pada 2019. Desainnya akan memiliki layar yang lega karena mengusung desain edge-to-edge. Ketebalannya yakni 9 mm.
Belum diketahui secara detail komponen yang akan digunakannya. Qualcomm sendiri baru saja merilis chipset Snapdragon 636 untuk digunakan di smartphone kelas menengah.
Selain itu Qualcomm juga telah mengumumkan serangkaian komponen yang akan memudahkan produsen perangkat untuk mendukung spektrum 600MHz di Amerika Serikat. Saat ini, satu-satunya smartphone yang bisa memanfaatkan spektrum baru itu adalah LG V30.
Diperkirakan akan muncul banyak ponsel lainnya yang akan mendukungnya sebelum akhir tahun ini dan menginjak tahun baru 2018.
(kem)
Sumber : techno.okezone.com

Samsung Bikin Wireless Charger Pesaing Apple Airpower?



KOMPAS.com - Perangkat charging nirkabel Airpower bikinan Appletampaknya akan dapat pesaing. Samsung dikabarkan sedang mengembangkan perangkat dengan kemampuan serupa dengan Airpower.

Kemungkinan hadirnya produk tersebut diketahui dari dokumen pengajuan hak paten. Dokumen tersebut sudah masuk ke Kantor Paten dan Merek Dagang AS.

Dari dokumen tersebut, perangkat bikinan Samsung itu memiliki kemampuan untuk mengisi daya secara nirkabel dua perangkat yang berbeda sekaligus, mirip seperti fitur Airpower. Kedua gadget nantinya tinggal ditaruh di atas produk bikinan Samsung dan secara otomatis diisi dayanya.

Dokumen itu juga mengungkapkan, perangkat pengisian nirkabel besutan Samsung menggunakan dua metode dalam satu pelat. Metode tersebut adalah induksi dan resonansi.

Yang menarik adalah desain dari perangkatnya. Tidak seperti Apple yang memiliki bentuk pipih, perangkat isi daya Samsung memiliki desain berbentuk seperti pemanggang roti.

Hal ini dilakukan untuk dapat menghemat daya sekaligus melindungi perangkat dari ancaman over-charge. Perangkat yang sudah terisi penuh secara otomatis akan keluar dari pelatnya.

Sebagaimana KompasTekno rangkum dari Patently Apple, Senin (30/10/2017), perangkat pengisian daya ini tidak hanya digunakan untuk pengisian smartphone dan tablet. Tapi juga perangkat lain besutan Samsung seperti smart watch.

Menurut Lembaga Paten Amerika Serikat tersebut, Samsung sudah mulai mendaftarkan paten atas alat ini sejak bulan Maret 2017. Namun, pihak tersebut baru menerima lisensi pada akhir Oktober 2017.

Airpower bikinan Apple bakal dirilis pada tahun 2018 mendatang. Sementara itu, pesaing bikinan Samsung dikabarkan juga akan hadir pada tahun yang sama.

Meski begitu, perangkat bikinan Samsung ini masih berbentuk hak paten. Bisa saja perangkat ini tidak jadi dirilis.

Sumber : tekno.kompas.com

Pogba Comeback Lawan Chelsea? Ini Kata Mourinho



Bola.net - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho kembali mengungkapkan bahwa dirinya belum tahu kapan gelandang andalannya, Paul Pogba akan kembali siap bermain untuk tim.

Pogba telah absen selama enam pekan karena cedera hamstring. Cedera tersebut dia dapatkan saat tampil untuk The Red Devils ketika menang 3-0 atas Basel pada 12 September lalu.

Mourinho mengungkapkan bahwa dia bekerja terpisah dengan Pogba dan menolak untuk menetapkan tanggal kembali Pogba, meskipun ada kabar yang mengatakan gelandang asal Prancis tersebut siap untuk menghadapi Chelsea akhir pekan ini.

Ditanya soal kembalinya Pogba usai Manchester United mengalahkan Tottenham Hotspur, Mourinho mengatakan: "Lagi, saya tak tahu."

"Jujur, saya tak tahu. Saya tak dalam kontrol dari proses pemulihannya. Dia tak berlatih bersama saya," sambungnya.

Mourinho juga mengungkapkan keyakinannya bahwa Marcos Rojo akan fit kembali usai jeda internasional.

"Pogba bekerja terpisah, dan ketika seorang pemain bekerja secara individual dan tak dalam kelompok saya, bahkan dalam kondisi tertentu, contohnya Marcos Rojo bekerja bersama saya dalam kondisi tertentu, tapi dia bekerja dengan saya, jadi saya berharap Rojo siap bermain setelah jeda internasional," tambahnya.

"Jadi untuk Pogba, saya tak tahu," tandasnya.(mtr/dzi)

Sumber : Bola.net

Prediksi Olympiakos vs Barcelona 1 November 2017



Bola.net - Barcelona akan menjalani matchday empat Liga Champions grup D dengan bertandang ke markas Olympiakos di Karaiskakis Stadium, Rabu (01/11) dini hari WIB.

Pertandingan ini cukup krusial bagi pasukan Ernesto Valverde. Sebab jika mereka bisa mengalahkan tim besutan Takis Lemonis tersebut, mereka akan bisa mengamankan tiket ke babak 16 besar.

Barca dalam rekor positf saat ini. Sebab sejak terakir kali dikalahkan oleh Madrid, mereka tak pernah kalah di semua ajang kompetisi. Dari 14 pertandingan mereka menang 13 kali dan imbang sekali.

Ini jelas jadi modal bagus untuk bertandang ke Yunani. Barca sendiri akan lolos untuk yang ke-14 kalinya di fase knock out di UCL jika bisa memetik tiga poin di pertandingan tersebut. Kemenangan juga akan memperbesar kans mereka jadi juara grup.

Untuk pertandingan kali ini, Barca tak akan bisa memainkan Pique yang terkena kartu merah di pertemuan pertama lalu. Sementara Rafinha, Ousmane Dembele dan Andres Iniesta masih tergolek cedera. Mascherano mungkin juga tak bisa dimainkan karena sakit dan kondisinya tak fit.

Lionel Messi dikabarkan mengalami sedikit memar akibat bermain di liga akhir pekan kemarin. Namun ia diyakini akan tetap bisa main dan berduet bersama Luis Suarez. Sementara itu untuk mengisi kekosongan di lini belakang Valverde mungkin akan memainkan Vermaelen, lalu di lini tengah absennya Iniesta akan diisi oleh Rakitic.

Beralih ke tim tuan rumah, Olympiakos mencatatkan rekor yang negatif selama berlaga di grup D. Dari tiga pertandingan mereka selalu menuai kekalahan dan kini tergolek di dasar klasemen. Peluang mereka untuk bisa lolos sendiri pasti akan musnah bila kalah di pertandingan ini. Bahkan peluang mereka untuk bisa finis di posisi ketiga pun kini sangat sulit.

Selain itu, tak hanya buruk di UCL, mereka juga tampil buruk di liga domestik. Dari tujuh pertandingan terakhirnya di liga mereka cuma bisa menang dua kali saja, termasuk kalah di laga terakhir pekan kemarin melawan Panathinaikos. Ini jelas bukan modal yang bagus untuk menghadapi Barca, meski mereka main di kandang sendiri.

Untuk pertandingan ini, pelatih Takis bisa memainkan hampir semua pemainnya. Hanya satu pemain saja yang absen yakni Seba, karena masih cedera.

Di pertemuan terakhir keduanya di Camp Nou, Barca menang 3-1. Lalu akan seperti apa hasil pertemuan kedua mereka ini?


Perkiraan Susunan Pemain:
Olympiakos (4-5-1): Proto; Elabdellaoui, Engels, Botia, Koutris; Romao, Odjidja-Ofoe, Pardo, Fortounis, Androutsos; Emenike.

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Semedo, Mascherano, Umtiti, Alba; Paulinho, Busquets, Rakitic; Deulofeu, Suarez, Messi.


Statistik Kedua Tim
Head to Head:

  • 19/10/17 Barcelona 3-1 Olympiakos (Liga Champions)

Lima Pertandingan Terakhir Olympiakos:
  • 28/10 Panathinaikos 1-0 Olympiakos (Liga Super Yunani)
  • 25/10 Acharnaikos 0-3 Olympiakos (Piala Liga)
  • 23/10 Olympiakos 1-0 PAOK (Liga Super Yunani)
  • 19/10 Barcelona 3-1 Olympiakos (Liga Champions)
  • 15/10 Panionios 3-4 Olympiakos  (Liga Super Yunani)

Lima Pertandingan Terakhir Barcelona:
  • 29/10 Athletic Bilbao 0-2 Barcelona (La Liga)
  • 25/10 Real Murcia 0-3 Barcelona (Copa Del Rey)
  • 22/10 Barcelona 2-0 Malaga (La Liga)
  • 19/10 Barcelona 3-1 Olympiakos (Liga Champions)
  • 15/10 Atletico Madrid 1-1 Barcelona (La Liga)

Prediksi
Di atas kertas, Barca akan mudah saja mengalahkan Olympiakos. Sebab tim asal Yunani itu benar-benar payah saat ini.

Performa mereka juga bertolak belakang baik di UCL maupun di pentas domestik. Pastinya mereka kini juga pasti akan lebih memprioritaskan diri untuk memperbaiki posisi di liga Yunani karena kans mereka untuk lolos di Eropa sudah sangat tipis.

Oleh karena itulah, Bolanet memprediksi Barcelona akan memenangkan pertandingan ini. Skornya 1-3.

Sumber: Bola.net

Juventus Paksa Buffon Pensiun?


Bola.net - Gianluigi Buffon mengatakan bahwa dia akan pensiun pada akhir musim ini. Namun tersirat dalam pernyataannya bahwa Juventus yang mendorongnya dalam mengambil keputusan itu.

Kiper Juventus ini berusia 40 tahun pada Januari dan memastikan pada pekan ini bahwa ini akan menjadi kampanye terakhirnya, kecuali bila dia memenangkan Liga Champions, dia akan terus bermain saat Piala Dunia Antarklub pada bulan Desember 2018.

Setelah kemenangan 2-0 Juventus dari AC Milan akhir pekan lalu, Buffon ditanya oleh Sky Sport Italia mengapa dia memutuskan untuk pensiun.

"Ada waktu untuk setiap orang dan saya juga harus menghormati keputusan klub, yang membeli kiper lebih muda dari saya dan mungkin lebih baik dari saya," ungkap sang kapten.

Juventus pada musim panas ini memang mendatangkan Wojciech Szczesny dari Arsenal. Kiper Polandia itu disebut sebagai kandidat utama menggantikan posisi Buffon di bawah mistar gawang Bianconeri.

"Saya ingin menutup karir saya dengan cara terbaik, mencoba menghormatinya hingga akhir," tandasnya.

Situasi ini akan tidak berbeda dengan situasi yang dialami Francesco Totti di AS Roma, di mana dia jelas ingin terus bermain, namun klub memutuskan untuk tak menawarkan kontrak baru.(sky/dzi)

Sumber : Bola.net

Cristiano Ronaldo Raih Gelar Pemain Terbaik FIFA 2017






Bola.net - Bintang Real Madrid dan Portugal, Cristiano Ronaldo akhirnya ditahbiskan sebagai peraih penghargaan pemain terbaik FIFA edisi 2017.

Dalam acara yang digelar di London Palladium, Selasa (24/10) dini hari WIB, Ronaldo menyisihkan dua kandidat lainnya, yakni bintang Barcelona, Lionel Messi serta eks bomber Barca yang kini membela PSG, Neymar.

Keberhasilan Ronaldo memang sudah bisa diprediksi karena pemain 32 tahun itu tampil impresif sepanjang musim lalu.



Ronaldo sukses membawa Los Blancos meraih double winners, yakni La Liga dan Liga Champions. Kesuksesan Ronaldo berlanjut dengan memenangi trofi Piala Super Eropa serta Pemain Terbaik Eropa. (fifa/pra)
Sumber : Bola.net

#realmadrid #cristianoronaldo #thebestfifamensplayer




Galeri: Wajah Frustasi Ronaldo di Laga Melawan Eibar





 Bola.net - Cristiano Ronaldo kembali gagal mencetak gol di pertandingan La Liga bersama dengan Real Madrid. Ronaldo gagal menceploskan bola ke gawang saat membela Madrid di laga melawan Eibar pada pekan ke-9, Senin (23/10) dini hari WIB.

Pada pertandingan di Santiago Bernabeu tersebut, Madrid menang dengan skor 3-0 atas Eibar. Tapi, Ronaldo tidak sekalipun mencatatkan namanya di papan skor dari tiga gol yang tercipta di stadion yang jadi markas Madrid tersebut.

Gol pertama terjadi karena gol bunuh diri Paulo Oliveira, kemudian disusul oleh gol Marco Asensio dan Marcelo.

Ronaldo sendiri bermain penuh selama 90 menit di laga tersebut. Pemain berusia 32 tahun tercatat melepaskan lima tendangan ke pertahanan Eibar. Dua tendangan tidak tepat sasaran, dua tendangan tepat sasaran dan satu tendangan dihalau lawan.

Kapten timnas Portugal kini baru mencetak satu gol dari lima pertandingan di La Liga. Pantas jika Ronaldo nampak begitu frustasi gagal mencetak gol di laga lawan Eibar. Berikut adalah galeri wajah frustasi Ronaldo selengkapnya:
















Sumber : Bola.net

#edited #realmadrid #barcelona #laliga #eibar 

8 Bintang MU Yang Kontraknya Habis Pada Akhir Musim 2017/18






Bola.net - Banyak pemain Manchester United yang kontraknya habis pada akhir musim ini. Oleh karena itu, Setan Merah bakal menghadapi eksodus pemain apabila tidak segera memberi mereka kontrak baru.

Setidaknya ada delapan pemain MU yang kontraknya kedaluwarsa pada musim panas mendatang. Jika proses negosiasi tak berjalan lancar, MU bisa rugi karena kehilangan salah satu dari mereka tanpa dana secuil pun.

Berikut ini delapan pemain Manchester United yang kontraknya habis pada akhir musim 2017/18. (bola/ada)

Juan Mata














Manchester United bisa mendapatkan Juan Mata setelah sang pemain sudah tidak dibutuhkan oleh Chelsea. Bintang Spanyol itu dilepas Jose Mourinho ke Old Trafford pada Januari 2014.

Mata kemudian menjadi pemain andalan Setan Merah dan berhasil mengantarkan klub merengkuh beberapa gelar seperti FA Cup dan Liga Europa. Meski tak men


Ander Herrera













Ander Herrera bergabung dengan Manchester United pada era kepemimpinan Louis van Gaal. Namun, gelandang asal Spanyol itu cukup kesulitan mendapatkan kesempatan bermain reguler di Old Trafford.

Cedera yang dialami Paul Poga dan Marouane Fellaini membuat Herrera tak lagi menjadi penghangat bangku cadangan. Meski sudah sering diberitakan akan meninggalkan klub, Herrera masih bisa berguna untuk Setan Merah.




Daley Blind














Daley Blind merupakan salah satu pemain serba bisa yang ada di skuat Manchester United saat ini. Pemain Belanda itu bisa bermain di beberapa posisi seperti gelandang bertahan, bek tengah maupun bek kiri.

Meskipun begitu, Blind terlihat lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan di era kepemimpinan Jose Mourinho pada musim ini. Oleh karena itu, bukan tidak mungkin pemain berusia 27 tahun itu memilih meninggalkan Setan Merah secara gratis pada musim panas.


Marouane Fellaini













Marouane Fellaini merupakan salah satu pemain kesayangan Jose Mourinho di Manchester United. Meski tidak senangi oleh para fans, Fellaini mampu mendapatkan tempat di hati manajer asal Portugal tersebut.

Fellaini datang ke Old Trafford dari Everton pada tahun 2013 dan kontraknya akan habis pada akhir musim nanti. Meski sempat diminati oleh beberapa klub pada musim panas kemarin, Mourinho menolak untuk melepas sang pemain.

Luke Shaw














Luke Shaw awalnya digadang-gadang bakal menjadi pemain masa depan timnas Inggris. Namun, karir mantan pemain Southampton itu setelah pindah ke Manchester United justru merosot tajam.

Setelah mendapat cedera patah kaki, penampilan Shaw sudah tidak terlihat seperti dulu lagi. Pemain berusia 22 tahun itu kesulitan memenangkan hati Jose Mourinho dan berpotensi dilepas pada akhir musim.


Ashley Young














Ashley Young merupakan salah satu pemain senior yang berada di skuat Manchester United. Young bergabung dengan Setan Merah pada era Sir Alex Ferguson setelah ditebus dari Aston Villa pada tahun 2011.

Pada musim ini Young lebih sering dimainkan Jose Mourinho untuk menempati posisi bek kiri. Mengingat usianya sudah menginjak 32 tahun, mungkin saja ini adalah musim terakhir sang pemain berada di Old Trafford.

Michael Carrick













Michael Carrick ditunjuk menjadi kapten Manchester United setelah Wayne Rooney meninggalkan klub. Namun, sang gelandang justru tidak sering terlihat di atas lapangan pada musim ini.

Jose Mourinho baru memainkan pemain berusia 36 tahun itu satu kali dalam pertandingan Carabao Cup sejauh ini. Meski sudah bermain cukup lama dan memenangkan banyak gelar di klub, Carrick berpotensi meninggalkan Setan Merah pada akhir musim.

Zlatan Ibrahimovic














Setelah mendapat cedera lutut pada pada musim kemarin, Zlatan Ibrahimovic sempat meninggalkan Manchester United pada akhir musim. Namun, pemain Swedia itu akhirnya kembali ke Old Trafford dengan durasi kontrak satu tahun.

Sampai sejauh ini Ibrahimovic belum memperkuat MU lagi karena masih menjalani rehabilitasi cedera ligamen lutut. Jose Mourinho mempunyai firasat kalau Ibrahimovic akan comeback beberapa pekan lagi.


Sumber : Bola.net

#edited




#bola #indonesia #fans #mu #manchester #united #liga #inggris #liga #champion #match #kontrak